MAHASISWA UMY RAIH PREDIKAT BEST FINANCIAL PLAN PADA YOUTHPRENEUR IN ACTION 2022

Jumat, 24 Juni 2022 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) berhasil mendapatkan best financial plan pada ajang perlombaan youthpreneur in action yang diadakan oleh Podomoro University. Perlombaan ini dilaksanakan secara luring menggunakaan zoom meeting. Adnaens Esafatwa Mawardhi (S1 Akuntansi 2020), Aufi Fauziyyah Dalillah HFB (S1 Teknik Elektro 2020) dan Neli Widiastuti (S1 Manajemen 2020) menjadi perwakilan UMY kali ini.

“Awal mula ikut lomba ini karena di tawarkan oleh pihak sebi, kemudian kami mengusung ide yaitu mada ev. Kemudian kami melakukan konsultasi di sebi dari tahap awal yaitu pengumpulan ide, pembuatan video hingga persiapan pitching” kata Aufi. Selain itu Aufi juga mengatakan dalam mengikuti lomba ini tidak berharap atau pun tidak menyangka, karena seperti yang di ketahui lomba ini menggunakan Bahasa inggris.

Aufi turut menuturkan untuk persiapan  waktu lombanya sendiri cukup cepat yaitu sekitar sebulan dari pengiriman ide hingga pitching dan untuk kesusahannya yaitu translate bahasa, membuat ppt untuk pitching agar menarik, pembuatan video hingga waktu persiapan. “Karena masing masing dari kami punya kesibukan sehingga kadang susah untuk melakukan pertemuan. Saat hari h lomba, gugup dan takut dan kebih gak nyangka. Tapi alhamdulillah kami bisa dan membuahkan hasil” tutur Aufi.

“ Untuk teman-teman tetap semangat, melakukan yang terbaik di setiap kegiatan dan jangan terlalu berharap sama selain Allah karena terkadang itu yang bisa menghancurkan kita” tutup Aufi. (suf)

Facebook
Twitter
Pinterest
WhatsApp

Terbaru

Gelar Tabligh Akbar bersama Adi Hidayat, UMY Salurkan 8,2 Miliar untuk Beasiswa

PPK Ormawa BEM FISIPOL UMY Berdayakan Perempuan Melalui “Sekolah Srikandi”

Angkat Isu Komersialisasi Anak Lewat Poster Digital, Kontingen UMY Raih Juara di Ajang PIMNAS UNAIR 2024

Kemampuan Berpikir Kritis Angga Buktikan Prestasi Mahasiswa Bertalenta PIMNAS

Zaskia Adya Mecca Ajak Mahasiswi Seimbangkan Karir dan Kewajiban Bagi Perempuan